Sunday, March 17, 2019

CARA MENGATASI PARTISI YANG HILANG ATAU HIDDEN SETELAH INSTALL ULANG WINDOWS TANPA APLIKASI

Hai guys pernah gasih waktu kamu baru selesai install ulang laptop atau komputermu, terdapat partisi hardisk yang hilang atau hidden? pasti membuat kamu merasa gelisah gundah gulana kan takut data data yang di partisi tersebut hilang apalagi data skripsimu haduuh, tapi tenang saja itu ga hilang ko cuma partisi tersebut belum di beri letter pada windows barumu. Dan pada kesempatan kali ini admin bakal memberikan cara bagaimana memunculkan partisi yang hilang tersebut, cekidot!



1. Klik kanan pada MyComputer dan pilih Manage.




2. Setelah itu klik Disk Management.


3. Akan terlihat nama partisi yang hilang, dalam kasus ini nama partisi saya yaitu Data, klik kanan pada bagian partisi tersebut dan pilih Change Drive Letter and Paths.

 
4. Selanjutnya kalian klik Add.


5. Pilih Drive Letter sesuai keinginan kamu, kemudian klik Ok, dan tunggu prosesnya hingga selesai..


6. Jika sudah coba kamu cek di MyComputer apakah partisi yang sebelumnya hilang telah kembali.


Oke sekian postingan kali ini jangan panik dulu yah hehe, semoga bermanfaat buat kita semua, jika berkenan share keteman kaliaan, Thanks guys!!

1 comment:
Write comments
  1. Oh my goodness! an amazing post dude. Many thanks Nonetheless We are experiencing problem with ur rss . Don’t know why Can not sign up to it. Will there be any person obtaining identical rss difficulty? Anybody who knows kindly respond. Thnkx https://royalcbd.com/product/cbd-salve/

    ReplyDelete